Karunia pertama dari Roh Kudus adalah pengampunan. Kristus yang bangkit berkata kepada para murid-Nya: “Terimalah Roh Kudus. Jikalau kamu mengampuni dosa orang, dosanya diampuni.” (Yohanes 20:22-23) Makna Gereja yang pertama dan yang terutama adalah persekutuan dari segenap pengampunan. Saat kita memahami bahwa Allah menganugerahkan kepada kita pengampunan-Nya, kita dimampukan untuk memberikan pengampunan tersebut kepada sesama kita yang lain. Tentu saja, komunitas, paroki/jemaat kita masih jauh dari apa yang kita harapkan. Namun Roh Kudus tetap terus-menerus hadir dalam Gereja dan menuntun kita untuk melangkah ke depan di jalan pengampunan.
Jika Kristus mengutus kita untuk memberitakan Kabar Baik ke seluruh dunia, Dia juga meminta kita untuk peka terhadap tanda-tanda kehadiran-Nya di tempat-tempat di mana Dia telah mendahului kita. Jemaat Kristen mula-mula sangat terkagum-kagum saat menemukan bahwa kehadiran Roh Kudus ditemukan di tempat-tempat yang sebelumnya tidak mereka pikirkan (lihat Kisah Rasul 10). Yesus sendiri dikejutkan oleh iman seorang perwira Romawi (Lukas 7:1-10). Mampukah kita untuk membiarkan diri kita dikejutkan oleh pertemuan kita dengan segenap kehausan rohani dari dunia kita saat ini?
Salam sejahtera dan Tuhan senantiasa memberkati kita semua.